Secara garis besar, menyesuaikan dengan desain interior rumah, model pintu kamar tidur dapat dibedakan menjadi model pintu kamar tidur minimalis yang sedang tren akhir-akhir ini dan model pintu kamar tidur klasik yang tidak pernah pudar seiring dengan perubahan jaman. Di bawah ini adalah beberapa contoh gambar dari model pintu kamar tidur.
Model pintu kamar yang sedang tren, kekinian, sangat simple dan sederhana, panil pintu memiliki permukaan flat, berbentuk kotak, serta variasi model biasanya dari jumlah panil : 1 panil, 2 panil, 3 panil, 4 panil dst, arah serat kayu panil: vertikal (berdiri) atau horisontal (tidur), arah alur nad panil: alur nad vertikal, alur nad horisontal maupun kombinasi keduanya
Pintu ini modelnya sangat sederhana, cocok untuk kamar tidur minimalis. Terbuat dari kayu dengan konstruksi pintu terdiri dari rangka pintu (ram vertikal, ram horisontal di atas dan dorpel horisontal di bawah) serta 1 panil kotak di tengah. Detil panil flat, dengan variasi alur nad keliling pada pertemuan rangka pintu dengan panil. Untuk kayu solid, panil tidak bisa utuh, umumnya sambung 2 atau 3 papan tergantung lebar pintu kamar tidur.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur minimalis panil flat tipe SFP 1A1 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Model pintu kamar tidur ini cukup minimalis, terdiri dari 2 panil kotak, yaitu 1 panil di atas dan 1 panil dibawah. Panilnya adalah panil flat, yang mana pada keliling panilnya diberi variasi alur nad di sekeliling pertemuan rangka pintu dengan panil, atau tanpa alur nad karena dibedakan dengan perbedaan ketebalan rangka pintu (lebih tebal) dengan panil pintu (lebih tipis).
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur minimalis panil flat tipe SFP 2A1 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Pintu kamar tidur ini memiliki model berupa 4 panil kotak yang dibagi rata lebarnya. Antara panil yang satu dengan panil yang lain dipisahkan oleh rangka ram horisontal. Adapun arah serat kayu pada panil pintu kamar tidur ini adalah horisontal. Variasinya dapat berupa alur nad di sekeliling panil atau tanpa alur nad keliling.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur minimalis panil flat tipe SFP 4A1 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Pada model pintu kamar tidur ini, serat kayu panil pintu mengarah vertikal. Seperti pintu kamar tidur tipe SFP 1A1, pada pertemuan panil dengan rangka pintu diberii alur nad keliling. Selain itu diberi tambahan variasi alur nad horisontal yang melawan serat vertikal tersebut yang membedakan dengan pintu tipe SFP 1A1, membuat pintu minimalis ini menjadi kaya akan detail.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur minimalis panil flat tipe SFP 5A3 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Model pintu dibawah ini adalah model pintu klasik yang tidak pernah lekang waktu, desain pintu seperti ini akan tetap bertahan dimasa mendatang karena meskipun detilnya klasik yaitu pintu dengan panil dibevel pada keliling panilnya, namun secara garis besar masih terlihat minimalis, karena terbatasnya variasi model pintu pada jumlah panilnya ( 1 panil, 2 panil, 3 panil, 4 panil, 5 panil), keseragaman arah serat panilnya: arah vertikal atau arah horisontal, serta tambahan profil klasik yang berukuran kecil dan desain sederhana di sekeliling rangka ram pintu yang akan menambah cantik pintu kamar tidur ini tanpa harus berlebihan dalam detil profil.
Pintu ini dibuat dari kayu solid. Terdiri dari rangka pintu ram vertikal di kiri dan kanan, ram horisontal di atas dan atas serta dorpel horisontal di bawah, sehingga terbentuk 1 kotak panil ditengah yang terlihat megah dan mewah. Panil ditengah ini dibevel, di mana detil panil dibevel yang merupakan salah satu ciri desain pintu klasik. Selain itu pada pertemuan rangka pintu dengan panil pintu, pada bagian rangka pintu, sudutnya diprofil klasik sehingga mempercantik pintu kamar tidur ini.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur klasik panil bevel tipe SRP 1A1 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Model pintu kamar tidur ini juga terlihat simple, terdiri dari 4 panil kotak yang dibevel dengan arah serat vertikal. Rangka ram pintu ditengah biasanya pada ketinggian 1 M dari lantai sebagai penanda tempat handle pintu kamar tidur, sehingga tinggi panil di bagian atas menyesuaikan ketinggian pintu.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur klasik panil bevel tipe SRP 4A2 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Pintu kamar tidur ini memiliki 4 panil kotak, sama seperti pintu tipe SRP 4A2 di atas. Perbedaannya adalah pada arah serat kayu panilnya. Pintu ini membagi pintu menjadi 4 panil dengan lebar panil yang sama dan arah serat panil horisontal semua. Keseragaman ukuran panil ini membuat pintu kamar tidur ini terlihat modern dan minimalis meskipun panilnya dibevel.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur klasik panil bevel tipe SRP 4A5 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang
Model pintu ini mirip dengan model pintu panil tipe SRP 4A5 di atas. Perbedaannya hanya pada jumlah panilnya yaitu 5 panil kotak. Model pintu kamar tidur seperti ini biasanya cocok untuk pintu yang tinggi, karena plafon yang cukup tinggi, sehingga ketika dibagi 5 panil, lebar panilnya tidak terlalu kecil, sehingga secara tampilan masih serasi.
Untuk mengetahui harga pintu kamar tidur klasik panil bevel tipe SRP 5A7 dapat dilihat di sini..... lihat harga sekarang